Sunday, April 28, 2013

And The Journey(s) Continue...



Perjalan ini...

Entah kenapa saya seperti sangat berjodoh dengan kata perjalanan. Perjalanan seperti sebuah kata ajaib yang sangat menginsprirasi bagi saya. Sudah lama saya tidak mengengok blog saya ini. Beberapa tahun lalu saya membuat blog ini, saat semangat menulis masih sangat menggebu-gebu. Saat banyak hal meledak-ledak di kepala saya untuk dituangkan jadi tulisan. Barusan saya cek, ternyata terakhir saya menulis sekitar 2011. Wow, waktu yang lama juga ya. Itu pun saya menulis cuma sekilas. Hahahaha, whatever lah. Tidak ada kata-kata terlambat untuk kembali menulis. 2011 - 2013. 2 tahun terlewat. 2 tahun yang luar biasa dalam tahap perjalanan hidup saya. Setidaknya ada 3 kejadian besar dalam 2 tahun tersebut. Menikah, Pindah kerja dan pindah kota, dan punya anak.

Wow. Its great right? Ya, saya menikah di tahun 2012. Tepatnya 19 Februari 2011. Saya menikahi seorang wanita luar biasa yang akhirnya menjadi ibu anak saya. Wanita cantik, tegar, dan menyenangkan. Walau kadang dia sangat pencemburu, namun saya yakin itu lah cara dia mencintai saya. Dia lah Irma "miho" Rismalawati. Seorang mojang periangan yang ceria, cantik dan sangat perhatian. Suatu saat saya akan menulis bab atau judul tersendiri untuknya. Sabar ya mihoooo, I always love you....

Oh ya, tulisan ini memang sengaja saya jadikan sebagai "penghubung" atau pemanasan untuk menuliskan kembali bab-bab dalam hidup saya. Baik bab yang terlewat, yang terjadi, atau pun harapan-harapan baru saya. Yah, setidaknya seperti akan menggunakan kendaraan, mesinnya perlu dipanasin lagi. Begitu pula diri saya dalam menulis.

Kejadian penting kedua adalah pindah kerja. Mengapa hal ini juga saya sebut sebagai bagian penting? Karena saya bukan tipe orang yang mudah berpindah-pindah kerja, atau setidaknya saya sudah melewati masa-masa menjalani kerja dalam kurun waktu bulan kemudian pindah lagi. Pekerjaan saya terdahulu adalah perkerjaan pertama saya setelah lulus S1 (sebelumnya juga saya sudah pernah kerja). Pekerjaan setelah S1 bagi saya pekerjaan yang terpenting, karena hal itu adalah sebagai pembuktian sekaligus aktualisasi diri setelah 4 tahun berkutat dengan bangku kuliah. 2008 saya lulus, dan 2009 langsung dapat kerja. Sampai kemudian akhir 2011 saya harus resign dan pindah kota. Hal ini pun akan saya tuliskan dalam bab tersendiri pula.

Kemudian kejadian penting berikutnya adalah punya anak. Malika Fakhira Putri Bachtiar. Putri cantik yang 9 bulan dikandung oleh istri saya, dan bahkan saya belum sempat menuliskan kisah tentang dia sampai sekarang umurnya sudah 1 tahun lebih. Maaf ya sayang, nanti papih pasti tuliskan kisah tentangmu. Sedikit pembuka tentang dia, Malika putri yang sangat ceria yang mungkin mengikuti sifat pembawaan maminya. Untung ga bawa sifat saya yang kadang pemurung, hehehe... 1 hal yang ingin saya bagi di awal tentang Malika, tanggal lahirnya keren !!! 21-02-2012. Kalo diurut jadi 21022012, disingkat jadi 21212. Sebuah ambigram yang sekaligus anagram, keren bukan? Sebagai seorang penggemar novel thriller Dan Brawn, dan salah satunya Angel & Demon dimana di dalamnya ada kisah tentang illuminati dan simbol kerennya, agak surprise anak saya lahir di tanggal yang keren. Hehehehe... Banyak hal yang akan saya tuliskan tentang dia.

Perjalanan, ya perjalanan. Sebuah kata "sihir" bagi hidup saya. Bagi saya hidup adalah perjalanan tanpa henti. Hidup harus selalu bergerak. Dari sebuah kota kecil di ujung jawa timur, yaitu Banyuwangi, sampai sekarang perjalanan saya sampai ke kota para daeng yaitu Makassar di Sulawesi Selatan. Nanti akan banyak sekali bab tentang perjalanan ini. Banyak sekali cerita-cerita tentang perjalanan yang menginspirasi hidup saya. Salah satunya perjalanan si penggembala kambing di novel The Alchemist nya Paulo Coelho. Ada juga lagu tentang perjalanan yang juga menginspirasi hidup saya, yaitu lagu "Perjalanan" dari PADI. Dalam lagu ini membuat saya selalu mengingat "pulang" dan kampung halaman. Ya itu lah perjalanan. Nanti ya, nanti saya akan menulis kembali. Hmmmm, senang rasayana bisa menuli kembali. Setidaknya sekarang saya sudah punya rangkaian-rangkaian cerita yang ingin saya tulis. Setidaknya ada 3 bab besar dalam hidup saya yang akan saya tuliskan kembali dalam blog ini. Tentang pernikahan saya, pekerjaan dan anak-anak saya. Tentang Cinta, Perjuangan dan Harapan. FJ (Makassar, 28-04-2013)